Danramil 0819/25 Gadingrejo Hadiri Sosialisasi Penguatan Nilai - Nilai Pancasila Kota Pasuruan


Jatim-Danramil 0819/25 Gadingrejo, Kapten Czi Bahrin menghadiri kegiatan Sosialisasi Penguatan nilai-nilai Pancasila di Kota Pasuruan. Kegiatan Rapat yang digelar di di Kelurahan Petamana Jln Sunan Ampel 12. Kec Panggung Kota Pasuruan. Senin (31/07/23).


Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan implementasi nilai-nilai Pancasila di tengah masyarakat.

Dalam sambutannya, Kapten Czi Bahrin mengungkapkan pentingnya memahami dan menerapkan nilai-nilai Pancasila sebagai landasan moral dalam kehidupan sehari-hari. Ia juga menekankan peran penting seluruh elemen masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.


Rapat tersebut dihadiri oleh BPK Sutarso Pranata Humas Ahli Muda .KESBANG POL Kota Pasuruan, Danramil 0819/25 Kapten CZI Bahrin, Carik Petaman  Bpk Hariadi, Nok Jejeb Ainur Hamit Anggota Komisi 1 DPRD kota Pasuruan,Toko Masyarakat, Toga dan RT RW Kel. Petamanan. Diskusi intensif dilakukan untuk mencari cara-cara yang efektif dalam menyebarkan nilai-nilai Pancasila di semua lapisan masyarakat.


Kapten Czi Bahrin berharap rapat ini akan menjadi langkah awal untuk memperkuat kesadaran kolektif tentang nilai-nilai luhur Pancasila, serta meningkatkan rasa cinta tanah air dan semangat kebangsaan di Kota Pasuruan. Dengan begitu, diharapkan akan tercipta masyarakat yang berbudaya Pancasila, toleran, dan saling menghormati, sehingga dapat terwujud kehidupan yang harmonis dan damai. (*)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama