Polisi Gelar Olah TKP Kebakaran di Kantor BKPSDM Dogiyai, Papua Tengah

 


Jayapura - Tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Dogiyai dengan sigap menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) setelah Kantor Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Dogiyai dilalap si jago merah pada Senin pagi (4/09/2023).


Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo, S.H., S.I.K., M.Kom, Selasa (5/9/2023) memberikan keterangan perihal kegiatant tersebut.


Dirinya mengatakan bahwa olah TKP tersebut bertujuan untuk mengumpulkan bukti-bukti yang nantinya akan digunakan dalam proses penyelidikan. 


“Anggota Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Iptu Syafri Jido, S. Hi, bersama dengan Ipda M. ZAID, S. Hi., M.Si, melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) guna mengumpulkan bukti dan informasi yang diperlukan,” ucapnya.


Sementara itu Kapolres Dogiyai, Kompol Sarraju, S.H, saat ditanya mengenai jumlah saksi yang dimintai keterangan, Kapolres Dogiyai mengungkapkan bahwa salah satu saksi mata, berinisial Y.A, telah memberikan keterangannya.


“Y.A adalah seorang yang bertugas sebagai pengawas di Bank Papua pada malam kejadian. Menurut keterangan saksi, ia sedang menjalankan tugasnya saat Kepala Cabang Bank Papua, Sdr. Petrus Mote, memanggilnya dan memberitahu bahwa ada kebakaran besar di sebelah kantor Bank Papua. Y.A kemudian memeriksa kebakaran tersebut dari belakang kantor bank dan melihat bahwa api sudah membesar dan menghanguskan kantor BKPSDM. Saksi juga mendengar suara letusan dari dalam kantor BKPSDM,” ungkapnya.


Kapolres juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak melakukan tindakan tak terpuji yang dapat merugikan banyak orang dan melanggar hukum. Ia menegaskan bahwa aparat kepolisian sedang melakukan pendalaman untuk mengetahui penyebab pasti dari kebakaran ini.


“Penyelidikan masih terus berlangsung, dan masyarakat diminta untuk memberikan kerjasama dan informasi yang dapat membantu dalam mengungkap kasus ini,” tutup Kapolres.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama